Welcome to My Blog

Selamat datang di blog saya. Temukan apa yang anda minati.
Selamat berpetualang di blog saya.

Rabu, 12 Oktober 2011

Kebaikan di Pagi Hari

Pada suatu ketika, ada seorang nenek yang sedang melakukan senam di pagi yang cerah. Dia sangat antusias untuk melakukan kegiatan itu. Setiap ada kegiatan yang serupa dia selalu berada di garis terdepan untuk menjadi contoh bagi yang lainnya.

Suatu pagi, ak melakukan jogging di taman yang tidak terlalu jauh dengan lokasi tempat tinggal ku sekarang. Walaupun aku jarang melakukannya, sebenernya aku ingin menjadikannya sebagai rutinitas ku tiap pagi maupun sore. Bagaimana pun juga rasa malas ku masih mengalahkan keinginan ku itu.

Pagi yang cerah itu, saat ak sedang istirahat di taman setelah jogging. Aku bertemu dengan seorang nenek yang aku lihat berumur sekitar 60an. Dia menghampiri ku dengan senyuman yang ramah. "Baru lah raga ya cu?" kata nenek itu kepada ku. Langsung saja aku balas dengan senyuman, karena nafas ku masih terengah-engah.

Setelah nafas ku sudah teratur lagi, nenek itu bercerita tentang betapa pentingnya olah raga bagi tubuh kita. Apa lagi jika kita melakukannya secara rutin tiap hari, pasti tubuh kita akan sehat selalu. Aku pun tersenyum kepada nenek itu. Lanjut nenek itu, setiap orang perlu untuk melakukan olah raga setiap harinya. Karena tubuh kita terbagi dalam beberapa bagian, setiap bagiannya mengharuskan kita untuk mergerak setiap detiknya.

Olahraga bisa dilakukan dengan cara yang mudah dan menyenangkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengikut